Cara Verifikasi Kepemilikan Domain di Facebook

Diposting pada

Cara Verifikasi Kepemilikan Domain di Facebook. Kali ini saya akan sharing bagaimana cara memverifikasi domain di Facebook dan menghubungkannya dengan Fanspage yang berkaitan dengan website atau domain tersebut. Verifikasi ini bisa dilakukan jika kalian memiliki blog atau web dengan domain TLD.

Menurut Facebook sendiri, verifikasi domain di Pengelola Bisnis menyediakan cara mudah bagi pelaku bisnis untuk menunjukkan kepemilikan domainnya tanpa harus mengedit tanda markup grafik terbuka di situs web mereka. Pengelola Bisnis juga memungkinkan pelaku bisnis menetapkan Halaman ke domain terverifikasinya dan membagikan domain tersebut ke partner tepercaya. Verifikasi domain mendukung perlindungan dan integritas konten Anda untuk memastikan tidak keliru saat ditampilkan. Dengan memverifikasi domain, Anda mengklaim dan mempertahankan kontrol atas hak khusus mengedit konten dan tautan Anda.

Cara Verifikasi Domain di Facebook

Pertama, buka halaman Business Manager

Klik Pengaturan Bisnis yang ada di pojok kanan atas.

Selanjutnya klik menu Keamanan Merek > Domain > Tambahkan.

Lalu masukkan alamat domain yang ingin diverifikasi.

Selanjutnya kalian akan diberikan kode unik untuk verifikasi via TXT record. Sebenarnya bisa juga pilih file upload, tapi lebih simple TXT record.

Buka DNS manager, lalu tambahkan TXT record.

Setelah disave, klik Verifikasi pada halaman Business Manager.

Domain sudah diverifikasi.

Menghubungkan Domain dengan Fanspage

Selanjutnya adalah menghubungkan domain dengan Fanspage.

Masih di laman Business Manager, klik menu Akun > Halaman > Tambahkan Tambahkan Halaman.

Pilih halaman yang ingin dikaitkan dengan domain.

Buka fanspage kalian. Lalu setujui permintaan pengelolaan bisnis.

Lalu pilih Transfer kepemilikan halaman saya.

Jika sudah berhasil, buka lagi Business Manager. Sehrusnya sekarang status halaman sudah menjadi milik akun pengelola Business Manager kita.

Sekarang ke menu Keamanan Merek > Domain > Pilih domain > Tambahkan Aset.

Lalu pilih halaman yang ingin dikaitkan.

Selesai.

Sekarang coba share salahsatu artikel ke Facebook.

Oke sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat. Jika ada yang kurang jelas silahkan ditanyakan.

Seorang sysadmin yang menggunakan Ubuntu sebagai daily OS.