BRI Virtual Account (BRIVA) adalah serangkaian Kode Unik yang terdiri dari beberapa digit sebagai Nomor Rekening Tujuan Pembayaran Premi Pemegang Polis. Bagi kalian yang sering belanja ataupun pesan tiket secara online biasanya tersedia pembayaran via akun virtual bank. Nah saya sendiri menggunakan BRI sehingga yang saya gunakan untuk melakukan pembayaran adalah BRIVA.
Beberapa marketplace besar di Indonesia sendiri sudah menyediakan fitur pembayaran via BRIVA antara lain Tokopedia dan Bukalapak. Keuntungan melakukan pembayaran melalui BRIVA adalah kita tidak perlu khawatir salah memasukkan kode unik nominal saat transfer, dan juga biasanya proses pembayaran akan lebih cepat karena verifikasinya bersifat otomatis. Ketika transfer berhasil, biasanya pembayaran langsung divalidasi.
Oke di artikel kali ini saya akan membahas bagaimana cara melakukan pembayaran dengan BRIVA.
Pertama, pastikan kalian pilih menu pembayaran BRIVA di marketplace yang kalian gunakan. Selanjutnya kalian akan mendapatkan kode unik berupa angka. Ya, itu adalah akun virtual yang nantinya akan kita gunakan untuk melakukan pembayaran.
Selanjutnya buka Internet Banking BRI, jika melalui browser buka ib.bri.co.id. Login, lalu ke menu Pembayaran lalu di menu samping kiri pilih BRIVA. Masukkan “kode” unik yang kalian dapatkan tadi. Kalian tidak perlu memasukkan nominal yang ingin ditransfer karena ini bersifat otomatis.
Diatas adalah contoh bukti pembayaran saya ke Tokopedia.
Oke mudah bukan? Sekian tutorial kali ini, jika ada yang ingin ditanyakan silahkan komentar.