Dalam sepekan terakhir mungkin dunia maya khususnya komunitas pecinta anime ataupun otaku diramaikan dengan kabar ditutupnya website anime bajakan KissAnime. Website ini sebenarnya merupakan website favorit para pecinta anime yang ingin menonton anime secara gratis karena selain tampilan yang cukup friendly, koleksi didalamnya juga lumayan lengkap.
Namun tetap saja ketika website website illegal seperti KissAnime harus berurusan dengan badan hukum legal, mereka pasti bakal kalah. Dan memang itulah yang terjadi. Seluruh file di website tersebut di takedown karena masalah hak cipta. Saat kalian membuka website kissanime.ru maka akan muncul pesan
All files are taken down by copyright owners. The site will be closed forever. Thank you for your supports.
Banyak fans yang bersedih dan merasa kehilangan dengan tumbangnya salahsatu website favorit mereka. Dan jika kalian mencari website alternatif KissAnime, disini saya akan membagikan daftar situs untuk menonton anime, dan legal.
Crunchyroll
Crunchyroll adalah website yang menyediakan streaming anime secara legal. Layanan streaming legal ini menyediakan lebih dari 1200 judul anime yang dapat kalian nikmati. Crunchyroll sendiri saat ini juga sedang gencar merilis anime original mereka sendiri.
Crunchyroll menyediakan fitur premium dan juga gratis. Perbedaannya adalah user premium bisa melihat dan menikmati anime ongoing lebih cepat sementara user reguler harus menunggu beberapa hari setelah perilisan untuk bisa mengakses anime ongoing.
Website: https://www.crunchyroll.com
Anime-Planet
Anime-Planet menyediakan serial anime dan manga. Artinya, disini kalian juga bisa membaca manga online gratis, secara legal. Dengan lebih dari 45.000 episode dari berbagai serial Anime, film, situs yang didanai penggemar ini memberikan pengalaman menonton anime yang menyenangkan.
Kalian juga bisa berintraksi dengan sesama pecinta anime karena di Anime-Planet uga disediakan forum untuk berdiskusi ataupun mereview anime favorit kalian.
Untuk pecinta anime, Anime-planet telah bermitra dengan Crunchyroll untuk menyediakan library video anime sesuai permintaan untuk acara Anime. Kalian perlu memberikan donasi ke situs untuk mengakses layanan video HD on-demand yang tersedia dalam mode trial.
Website: https://www.anime-planet.com
Funimation
Selanjutnya ada Funimation yang dimiliki oleh perusahaan raksasa Sony. Layanan streaming ini menyediakan lebih dari 600 judul anime termasuk Dragon Ball Z, Naruto, dll.
Di situs ini tersedia anime versi dub maupun sub.
Berbicara tentang favorit penggemar, Funimation memiliki Attack on Titan, My Hero Academia, di antara banyak judul baru dan lama.
Website: https://www.funimation.com
Oke, mungkin itu tiga situs alternatif KissAnime. Ada alternatif lain? Silahkan tinggalkan komentar.