Manajemen Akses SSH dan RDP di Windows dengan MobaXterm

Diposting pada

Manajemen Akses SSH dan RDP di Windows dengan MobaXterm. Jika sebelumnya kalian menggunakan Putty ataupun RDP Client di Windows saat ingin terhubung ke server, maka sekarang kalian harus mencoba MobaXterm. Aplikasi yang akan memudahkan kalian untuk memanajemen akses ke server.

Sebenarnya tidak hanya akses SSH dan RDP saja, beberapa protokol lain juga didukung . Berikut list nya:

  • SSH
  • Telnet
  • Rlogin
  • RDP
  • VNC
  • XDMCP
  • FTP
  • SFTP
  • Serial

Baca juga:

Fitur-fitur lainnya juga lengkap seperti ssh tunneling, password management, dll. Bahkan MobaXterm sendiri bisa diintegrasikan dengan WSL (jika kalian telah menginstall WSL di Windows). Seperti di screenshot diatas saya menggunakan WSL Kali Linux. Atau jika tidak ada WSL, kalian tetap bisa menjalankan perintah-perintah linux di Windows menggunakan MobaXterm itu sendiri.

Bahkan untuk SFTP clientnya sendiri juga tersedia fitur GUI, sehingga kalian tidak lagi memerlukan aplikasi tambahan seperti WinSCP karena sudah ada SFTP Client di MobaXterm.

Jika tertarik, kalian bisa download melalui link berikut

Download MobaXterm

Terdapat dua versi, yakni versi Personal dan versi Professional. Kalian bisa unduh yang versi personal untuk pemakaian pribadi, bisa download versi free (personal) saja.

Gambar Gravatar
Seorang sysadmin yang menggunakan Ubuntu sebagai daily OS.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.